Jenderal Budiman Ingatkan Pasukan Gunakan Kode Antisadap
jpnn.com - JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Budiman mewanti-wanti anggotanya jika menggunakan piranti elektronik. Sebab, piranti tersebut rawan disadap intel asing.
"Jadi gunakan kode yang sudah diajarkan agar penyadap kesulitan mengartikan," tegas Budiman usai meninjau Markas Kostrad 328 Cilodong, Depok, (19/11).
Budiman juga berpesan, agar prajuritnya pandai menggunakan teknologi informasi, terutama ponsel dalam menyebarkan infomasi.
Sebab, ponsel yang dijual bebas itu sangat mudah disadap. Di tambah akses internet yang serba komplit mengancam sekelamatan jiwa dan negara.
"Perlu diingat, begitu seringnya dibuka maka data si pengguna akan mudah terditeksi. Makanya indera waspada harus bekerja. Apalagi mereka di wilayah musuh, sangat kuat godaannya," ujar Budiman. (cok)
JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Budiman mewanti-wanti anggotanya jika menggunakan piranti elektronik. Sebab, piranti tersebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Malam-Malam Prabowo Rapat Mendadak, Minta Update Bencana Erupsi Gunung Lewotobi
- Menkomdigi Meutya Hafid Akan Bertemu dengan CEO Nvidia, Ini yang Dibahas
- Warga Serang Tewas Dianiaya Warga Gegara Dituduh Lakukan Pelecehan
- Polemik Rancangan Permenkes, DPR: Semua Pihak Harus Lindungi Tenaga Kerja & Petani Tembakau
- Komjen Ahmad Dofiri jadi Wakapolri, Irjen Dedi Naik Bintang 3
- Siap Lakukan Pembersihan di Kemenag, Nasaruddin Umar Berpesan Begini kepada Jajarannya