Jenderal Dudung: Jangan Datar-Datar Saja, Tidak Usah Takut Sama Risiko
Minggu, 19 Desember 2021 – 20:30 WIB

Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal Dudung Abdurachman saat memberikan pengarahan kepada unsur pimpinan jajaran Kodam V/Brawijaya. Foto: Tangkapan layar video di akun TNI AD di YouTube.
Dia mengatakan bahwa kehidupan ini memang mengandung risiko.
“Namun, kalau hati nurani kita ini kuat, apa pun yang kita hadapi kita harus berani, termasuk berani menghadapi risiko,” ujarnya.
Jenderal Dudung juga menekankan kepada anggota untuk berbuat baik kepada orang lain. Selain itu, para prajurit juga diminta menjaga kekompakan di semua satuan jajaran TNI AD.
Dalam kunjungan ke Makodam V/Brawijaya itu, Jenderal Dudung didampingi Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana Ny Rahma Dudung Abdurachman disambut langsung Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nuchahyanto bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V Kodam V/Brawijaya Ny Evy Nurchahyanto. (boy/jpnn)
Jenderal Dudung memberikan arahan kepada unsur pimpinan jajaran Kodam V Brawijaya. Jenderal Dudung menegaskan bahwa seorang pemimpin jangan datar-datar saja, dan tidak usah takut dengan risiko.
Redaktur & Reporter : Boy
BERITA TERKAIT
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa
- GM FKPPI Tegaskan Komitmen Jaga Demokrasi di Tengah Transformasi Peran TNI