Jenderal Dudung Mengunjungi Stan Parabellum di Indo Defence 2022

Tidak hanya mengamati sejumlah produk pertahanan, Dudung juga berbincang dengan para pihak penyedia produk tersebut. Setelah itu, Dudung didampingi jajarannya pun meninggalkan lokasi pameran. Sebelumnya, Dudung telah menghadiri pameran Indo Defence 2022 Expo & Forum pada Rabu (2/11).
Indo Defence 2022 ini masih akan digelar sampai 5 November mendatang.
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto pada Kamis (27/10) menyebutkan bahwa sebanyak 59 negara akan terlibat dalam Indo Defence 2022 Expo and Forum.
"Secara garis besar, ada 905 perusahaan industri pertahanan dari 59 negara, kemungkinan bisa 60 negara, satu negara masih kami tunggu konfirmasi untuk hadir," ucap dia.
Menurut Prabowo, dari 905 industri pertahanan yang mengikuti pameran pertahanan tersebut, sebanyak 155 perusahaan di antaranya merupakan industri pertahanan dalam negeri. (antara/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
KSAD Jenderal Dudung Abdurachman mengunjungi stan Parrabelum di Indo Defence 2022. Dia mengamati beberapa sepatu militer.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Muncul Gerakan Kontra UU TNI, Nama Presiden Prabowo Disorot Warganet
- Gelar Perkara Kasus Pembunuhan Juwita Dilakukan Tertutup, Ada Apa?
- Buntut Dugaan Pembunuhan Jurnalis di Kalsel, Legislator Minta Evaluasi Pembinaan TNI
- Ada Pihak Ingin Presiden Prabowo Dihabisi Setelah UU TNI Direvisi
- TNI Bakal Operasi Siber, Inilah Pihak yang Akan Ditarget
- Dirut ASABRI: Kesehatan & Keselamatan Para Pejuang Negeri Adalah Prioritas Utama Kami