Jenderal Gatot Nurmantyo pun Pamit
Dia juga mengingatkan bahwa tantangan tugas ke depan bukan semakin ringan, khususnya dalam menghadapi tahun politik pada 2018 dan 2019.
”Kuncinya prajurit TNI harus tetap netral,” ucap Gatot.
Lantas apa kegiatannya kalau sudah pensiun? Pak Gatot ingin berkumpul bersama istri, anak, dan cucu-cucunya.
"Setelah pensiun nanti saya mau kumpul bersama keluarga saja," kata Gatot kepada para jurnalis usai pengarahan.
Dia mengungkapkan, selama mengabdi sebagai prajurit TNI, sangat jarang berkumpul bersama keluarganya. Apalagi, ia juga tidak pernah mengambil cuti tahunan.
"Selama 35 tahun mengabdi, saya selalu bertugas di daerah operasi, hingga saya tidak bisa mengikuti perkembangan anak-anak saya mulai bayi sampai besar," ungkapnya.
Oleh sebab itu, memasuki masa pensiun nanti, mantan KSAD ini baru bisa menikmati momen berkumpul bersama keluarga.
"Dulu saya tidak bisa mengamati anak-anak saya sampai besar. Sekarang saya mau mengamati cucu-cucu saya," ujarnya. (indopos/jpnn)
Sekitar 1.200 prajurit Kopassus riuh saat Jenderal Gatot Nurmantyo memasuki ruangan.
Redaktur & Reporter : Adek
- Di Hadapan Menhan-Panglima TNI, Legislator Bicara Kasus di Sumut, Prajurit Jangan Terpancing
- 4000 Prajurit TNI Terlibat Judi Online Selama 2024
- Sepakat dengan Menhut, Panglima TNI Siap Kerahkan Personel Jaga Hutan
- TNI-Polri Kerahkan 115.000 Personel Amankan Pelantikan Prabowo-Gibran, Ada Potensi Ancaman?
- Qodari Puji Perhatian Besar Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto pada Olahraga Catur
- Bang Edi Puji Langkah Kapolri Beri Anugerah Tertinggi Pada Panglima TNI