Jenderal Gatot: Pak Hadi Sekarang Atasan Saya

jpnn.com, JAKARTA - Jenderal Gatot Nurmantyo sungkan memberikan pesan kepada Marsekal Hadi Tjahjanto, yang baru saja menggantikan posisinya sebagai Panglima TNI.
Ditemui usai pelantikan Hadi, Pak Gatot yang masih memegang tongkat komando (karena serah terima baru digelar di Mabes TNI Cilangkap, Sabtu besok) menyatakan, tidak etis dia memberikan pesan.
"Saya tidak memberi pesan apa-apa. Mengapa? Karena Pak Hadi sekarang adalah atasan saya," ucap Gatot yang berdiri di samping Marsekal Hadi.
Gatot menyebutkan, sejak pemberhentiannya dan pengangkatan Hadi dibacakan dalam Keputusan Presiden (Keppres), dan berita acaranya telah diteken, maka panglima-nya adalah lulusan Akademi Angkatan Udara 1986 tersebut.
"Maka tidak etis saya memberikan nasehat ke Pak Hadi. Karena saya adalah sekarang perwira Pati Mabes TNI. Sudah ya," tambahnya. (fat/jpnn)
Gatot Nurmantyo tak memberikan satu pun pesan buat Hadi Tjahjanto.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Menhan Bagikan 700 Mobil Maung ke Panglima TNI hingga Babinsa
- Komitmen Kapolri dan Panglima TNI Tindak Oknum Penyerang Polresta Tarakan Diapresiasi
- Ajudan Panglima TNI Diduga Intimidasi Wartawan, Iwakum Mengecam & Tuntut Pengusutan
- Panglima TNI Bangga Sambut Prajuritnya Seusai Bertugas Dalam Misi PBB di Lebanon
- Panglima TNI Memutasikan 52 Perwira TNI, Berikut Daftar Namanya
- Panglima TNI Mutasi Besar-besaran Pati dari 3 Matra, Berikut Daftarnya