Jenderal Listyo Blusukan Malam-malam di Solo
Mantan Kapolda Banten itu pun meminta para pedagang bersabar dan tetap mematuhi protokol kesehatan, serta menaati kebijakan PPKM darurat agar angka Covid-19 menurun.
"Mudah-mudahan kasus Covid-19 bisa menurun, biar keadaan normal lagi, tetapi tetap patuhi protokol kesehatan, pakai masker, dan patuhi kebijakan PPKM," kata Jenderal Sigit.
Mantan ajudan Presiden Jokowi itu berharap bantuan dari pemerintah ini dapat meringankan beban warga agar bisa melewati pandemi Covid-19.
"Ini ada sedikit bantuan dari pemerintah. Kalau memang kurang nanti bilang saja sama polisi di sini, ya," ujar Jenderal Listyo Sigit kepada pedagang.
Sementara itu, pedagang dan warga sekitar yang menerima bantuan mengucapkan terima kasih.
Salah satu penerima berharap pandemi Covid-19 segera berlalu dan dapat bekerja serta beraktivitas seperti biasa.
"Adanya pembatasan ini, alhamdulillah, dapat bantuan dari Bapak Kapolri. Terima kasih pak atas bantuannya, ini sangat membantu. Mudah-mudahan Covid-19 cepat berlalu," kata Agus Haryanto, salah satu warga.
Menurut Agus, dampak yang dirasakannya dengan PPKM darurat adalah pekerjaannya menurun.
Kapolri Jenderal Listyo melakukan blusukan malam-malam membagikan paket sembako kepada warga di Solo, Jawa Tengah.
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Kapolri Ajak Pemuda Muhammadiyah Berantas Judi Online & Polarisasi Pilkada Serentak
- Heboh Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Perintah Kapolri Tegas!
- Heboh Polisi Tembak Polisi, Komisi III DPR Bakal ke Sumbar
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri