Jenderal Listyo Sigit Prabowo Minta Daerah di Sekitar Kudus Waspada

jpnn.com, BLORA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meminta daerah yang berdekatan dengan Kabupaten Kudus, Jawa Tengah waspada.
Dalam catatan Jenderal Listyo, Kota Kretek (salah satu sebutan Kabupaten Kudus) sedang terjadi lonjakan kasus Covid-19.
"Lonjakan kasus Covid-19 di Kabupaten Kudus meningkat hingga 30 persen dalam sepekan," kata Kapolri usai mengunjungi Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Sabtu (5/6).
Menurut dia, tiga wilayah di Jawa Tengah, yakni Kabupaten Pati, Kabupaten Rembang, dan Kabupaten Blora harus mewaspadai kenaikan kasus yang terjadi di Kudus.
Dia meminta forum koordinasi pemerintah daerah untuk aktif mengedukasi pentingnya protokol kesehatan di tengah penurunan kesadaran masyarakat.
Jenderal Listyo mengatakan, kendornya protokol kesehatan jangan sampai menyebabkan terjadinya lonjakan Covid-19 seperti di Malaysia dan India.
Jenderal Listyo meminta forum koordinasi pemerintah daerah untuk lebih aktif menyikapi situasi terkini.
- Spei Yan dan Arnold Dilantik, Pilkada Pegunungan Bintang Disebut Tanpa Pelanggaran
- Prabowo Perintahkan untuk Cari Jalan Keluar Masalah PHK PT Sritex
- Presiden Prabowo Diminta Turun Tangan Berantas Mafia Impor Bawang Putih
- Kapasitas 3 Pimpinan Danantara Tak Perlu Diragukan
- Pemberantasan Korupsi di Era Prabowo Bukti Narasi Menjadi Nyata
- Presidium PNI Serukan Persatuan Nasional untuk Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran