Jenderal Moeldoko Jamin TNI Akan Netral di Pemilu 2014

Jenderal Moeldoko Jamin TNI Akan Netral di Pemilu 2014
Jenderal Moeldoko Jamin TNI Akan Netral di Pemilu 2014

jpnn.com - JAKARTA--Menyongsong penyelenggaraan Pemilihan Umum 2014, Calon Panglima TNI Jenderal Moeldoko yakin TNI akan berdiri dalam posisi netral. Meski begitu mereka akan tetap memberikan kontribusi positif.

"Dengan tetap memberi konstribusi positif atas penyelenggaraannya sesuai peraturan perundang-undangan," ujar Moeldoko dalam Fit and Proper Test di DPR, Jakarta, Selasa (21/8).

Selain itu, lanjut dia, TNI akan menjaga kedaulatan dan keutuhan wilayah serta menempatkan NKRI sebagai harga mati.

"Saya menjamin TNI tidak akan lagi kembali ke Dwi Fungsi seperti di masa lalu," kata Kepala Staff Angkatan Darat tersebut.

Seperti diketahui, Moeldoko merupakan calon tunggal Panglima TNI. Ia diusulkan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk menggantikan Laksamana Agus Suhartono yang akan segera pensiun. (gil/jpnn)

 


Berita Selanjutnya:
Pekan Depan Anas Digarap KPK

JAKARTA--Menyongsong penyelenggaraan Pemilihan Umum 2014, Calon Panglima TNI Jenderal Moeldoko yakin TNI akan berdiri dalam posisi netral. Meski


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News