Jenderal yang Tewas di Kemenkumham itu..
jpnn.com - JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono memperkirakan Brigjen (Purn) DMP Nainggolan meninggal empat jam sebelum ditemukan.
"Diperkirakan empat jam meninggal sebelum ditemukannya korban, sekitar pukul 00.00 WIB," kata Awi di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (26/8).
Diketahui, jasad DMP Nainggolan ditemukan sekuriti di lantai dua Gedung Sentra Mulya Kantor Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum (Ditjen Ahu) Kemenkumham, Jakarta Selatan, pukul 04.00 WIB.
Sekuriti saat itu melihat korban sudah tergeletak di samping mobil dinas Kemenkumham miliknya.
Awi menerangkan, saat ditemukan tidak ada tanda-tanda korban terluka. Sehingga saat ini polisi mengambil kesimpulan bahwa korban meninggal karena sakit.
"Dugaan sementara sakit. Tapi kami masih lakukan pemeriksaan tentunya," jelas Awi.
Sementara itu, pihaknya menemukan dari mobil korban yakni, 19 lembar uang tunai pecahan Rp 100 ribu dengan amplop yang terkoyak, satu unit ponsel Nokia, satu unit ponsel Blackberry, dan satu buah tas jinjing warna cokelat. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono memperkirakan Brigjen (Purn) DMP Nainggolan meninggal empat jam sebelum ditemukan. "Diperkirakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS