Jenguk eks Wapres Try Sutrisno di RSPAD, Jokowi Ajak Masyarakat Ikut Mendoakan
![Jenguk eks Wapres Try Sutrisno di RSPAD, Jokowi Ajak Masyarakat Ikut Mendoakan](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2022/12/23/presiden-joko-widodo-jokowi-menjenguk-wakil-presiden-keenam-kaem.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjenguk Wakil Presiden Keenam RI Try Sutrisno yang menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, Jumat (23/12).
Jokowi melihat Try Sutrisno didampingi Kepala RSPAD Gatot Soebroto Letjen TNI dr. Albertus Budi Sulistya.
Keduanya lalu mendatangi kamar tempat Try Sutrisno dirawat di Paviliun Kartika.
"Tadi baru saja saya menjenguk Bapak Try Sutrisno dan alhamdulillah beliau dalam keadaan yang baik dan stabil, sehat," ujar Jokowi dalam keterangannya selepas menjenguk.
Saat berada di kamar rawat, Jokowi mengaku sempat berbincang-bincang dengan mantan Panglima ABRI tersebut.
"Tadi saya sempat ngobrol banyak dengan Pak Try dan beliau menyampaikan banyak hal mengenai bangsa dan negara ini," imbuhnya.
Berdasarkan keterangan Kepala RSPAD, kata Jokowi, Try Sutrisno kini sudah lebih sehat dan diperbolehkan berjalan.
Presiden pun berharap Try Sutrisno segera diberikan kesembuhan dan senantiasa sehat.
Presiden Jokowi mengatakan Try Sutrisno kini sudah lebih sehat dan diperbolehkan berjalan.
- Cieee, Jokowi dan Gibran Kompak, Berdiri Mengapit Prabowo
- Puncak Perayaan HUT ke-17 Gerindra, Jokowi Belum Konfirmasi Hadir, Megawati Absen
- Prabowo Setelah 100 Hari: Makin Berjarak dengan Jokowi?
- PDIP: Gugatan Hasto Seharusnya Dikabulkan, Ada Dugaan Intervensi Jokowi Jika Ditolak
- #AdiliJokowi! Trending di X, Publik Minta Prabowo & KPK Segera Bertindak
- Prabowo: Kalau Politik, Saya Belajar dari Pak Jokowi