Jenita Janet Dan Wika Salim Rilis Lagu Duet, Judulnya Unik Banget
jpnn.com - Jenita Janet dan Wika Salim merilis single duet berjudul Krompyang.
Ini merupakan duet pertama mereka setelah sekian lama bersahabat.
Menariknya, lagu ciptaan Jenita Janet itu ternyata terinspirasi dari suara panci dan wajan di dapur yang jatuh.
Sebab menurut Jenita Janet, krompyang artinya semacam jatuh berantakan atau acak-acakan.
"Aku tuh jadi keingetan mama Nina waktu lihat mau menyiapkan makan sahur di dapur saking buru-burunya karena mau imsak, wajan panci pada berjatuhan, (bunyinya) krompyang," ujar Jenita Janet dalam keterangannya, Rabu (18/1).
Peristiwa itu lantas menginspirasi penyanyi 35 tahun tersebut, sehingga terciptalah lagu Krompyang.
"Bunyinya mengagetkan, tetapi kok malah lucu ya buat aku. Akhirnya punya nada dan lirik yang asik, aku bikin jadi sebuah lagu dengan judul yang unik," tutur Jenita Janet.
Terlepas dari cerita unik di balik lagu tersebut, perempuan berdarah Sunda itu menyebut Krompyang cocok dengan kisah percintaan anak-anak zaman sekarang.
Jenita Janet dan Wika Salim merilis single duet berjudul Krompyang. Ini merupakan duet pertama mereka setelah sekian lama bersahabat.
- V BTS dan Park Hyo-shin Hadirkan Kolaborasi Spesial Lewat Winter Ahead
- Kemana Otakku Berlari, Karya Perkenalan dari iHateband
- Setahun Vakum, SMVLL Rilis Lagu Sebat Aja Dulu
- Rilis Album Baru, Feby Putri Tambahkan Lirik Bahasa Makassar dalam Lagunya
- 'Goyang Sampe Lemes', Persembahan Terbaru Duo Pedang
- Band Om Om Rilis Lagu Bersamaan dengan 3 Tahier dan Deirda, Ini Alasannya