Jennifer Jill Sudah Bebas, Ayah Ajun Perwira: Suasana Rumah Jadi Ramai

jpnn.com, JAKARTA - Ayah Ajun Perwira, Agung Boyke Karang membenarkan bahwa menantunya, Jennifer Jill telah bebas dari hukuman rehabiltasi.
Menurutnya, Jennifer Jill dinyatakan bebas dari hukuman rehabilitasi sejak satu bulan lalu.
"Sesuai dengan keputusan hakim, enam bulan rehabilitasi sudah berlangsung. Jadi, sudah bebas dari 16 Agustus yang lalu," ujar Agung Boyke Karang melalui kanal Cumicumi di YouTube, Kamis (16/9).
Kehadiran Jennifer Jill di tengah keluarganya membuat suasana rumah kembali hangat dan ramai.
Sebab, perempuan yang akrab disapa Mami Ipel itu memang dikenal sebagai sosok yang periang.
"Jennifer orangnya familiar dan ramai, kembali menjadi seperti biasanya, ibu rumah tangga yang baik," kata Agung Boyke.
Menurutnya, istri Ajun Perwira itu tak banyak mengeluhkan kehidupannya selama menjalani masa hukuman.
Sebaliknya, Jennifer Jill justru menceritakan soal kebaikan sang suami selama dirinya terjerat masalah hukum.
Ayah Ajun Perwira, Agung Boyke Karang, membenarkan bahwa menantunya, Jennifer Jill telah bebas.
- YAMSA & Ruang Perempuan Berkolaborasi Untuk Cegah Penggunaan Narkoba Pada Anak
- Andrew Andika Terjerat Kasus Narkoba, Tengku Dewi Kaget Gegara Ini
- Andrew Andika Ditangkap, Tengku Dewi Bagikan Potret Ini
- Ogah Jenguk Ammar Zoni di Penjara, Irish Bella: Sudah Selesai
- Nana Sudjana Serukan Pemberantasan Narkoba hingga Tingkat Desa
- Polisi Ungkap Peran Pesulap Oge Arthemus dalam Kasus Narkoba, Tidak Disangka