Jennifer Lopez Kembali ke American Idol?
Sabtu, 11 Mei 2013 – 18:47 WIB
Jennifer Lopez masih bersedia kembali menjadi juri "American Idol" yang kini tengah jadi bahan berita, menyusul keputusan mundur juri paling senior Randy Jackson setelah 12 musim berturut-turut mengkritisi para kontestan. Penyanyi yang akrab dipanggil J Lo ini mengibaratkan, kemungkinan dia kembali seperti sebuah pintu yang belum ditutup.
That door's not closed," ucapnya saat diwawancarai situs hiburan Entertainment Tonight, Sabtu (11/5). J Lo yang sempat menjadi juri "American Idol" pada musim ke-11 mengaku sangat menyukai dan mendapat pengalaman menyenangkan saat terlibat langsung dalam acara yang diproduksi FOX dan Fremantle tersebut.
Namun begitu, ibu dua anak ini belum mau memastikan apakah akan langsung menerima jika ditawari kembali menjadi juri. Bagi dia, saat ini lebih menyenangkan melihat perjalanan para kontesan lewat TV sebab menurutnya itu adalah inti dari acara yang sudah ada sejak tahun 2002 tersebut.
J Lo meninggalkan "American Idol" pada musim panas lalu dengan alasan ingin lebih memberikan waktu pada anak kembarnya Emme and Maximilian. Alasan lain, bekas istri penyanyi Marc Anthony ini tengah mempersiapkan "Dance Again World Tour" untuk mempromosikan album terbarunya "Dance Again... the Hits.
Jennifer Lopez masih bersedia kembali menjadi juri "American Idol" yang kini tengah jadi bahan berita, menyusul keputusan mundur juri paling
BERITA TERKAIT
- Rizky Febian Bersyukur Bisa Bawa Mahalini untuk Umrah Pertama Kali
- Muhammad Gustidin, Dari Lagu City of Lies ke Bisnis Properti dan Kripto
- Al Ghazali Bicara Adegan Panas dengan Zsazsa Utari di Scandal 3
- Nikita Mirzani Akhirnya Sampaikan Pesan Mengharukan untuk Lolly
- Bank Mandiri Hadirkan Konser Super Diva di Indonesia Arena GBK
- Bersama Lego, Serial Animasi Bluey Hadirkan Set Mainan