Jennifer Lopez Parodikan Rihanna

Jennifer Lopez Parodikan Rihanna
Jennifer Lopez. Foto : AP
LOS ANGELES - Jennifer Lopez tak hanya pandai menyanyi dan berakting. Tapi juga bisa melucu. Itu dilakukannya saat tampil dalam acara sketsa komedi Saturday Night Live (SNL) yang tayang Sabtu lalu (27/2).

 

Penyanyi yang kerap disebut J-Lo tersebut memarodikan Rihanna. Mengenakan wig pirang, kacamata, jaket semimiliter, dan anting emas besar, J-Lo beraksi seperti Rihanna yang akan melakukan remake lagu We Are The World.

 

Aktingnya cukup bagus dan memancing tawa. Dia berhasil menirukan gaya vokal Rihanna dengan lucu, "There comes a time, eh! When we heed a certain call, eh!", dengan lenguhan "eh" yang khas Rihanna.

 

Selain itu, J-Lo menampilkan karakter dalam sebuah telenovela terkenal Amerika. Kemudian, menjalin hubungan cinta dengan pemain SNL Fred Armisen. Penampilan J-Lo dalam SNL itu merupakan kemunculan terbaru untuk acara TV.

LOS ANGELES - Jennifer Lopez tak hanya pandai menyanyi dan berakting. Tapi juga bisa melucu. Itu dilakukannya saat tampil dalam acara sketsa komedi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News