Jepang Catat Sejarah Indah Asia di Piala Dunia

Jepang Catat Sejarah Indah Asia di Piala Dunia
Yuya Osako (15), penentu kemenangan Jepang atas Kolombia. Foto: AFP

jpnn.com, SARANSK - Jepang memetik tiga poin di laga perdananya di Grup H Piala Dunia 2018. Meladeni Kolombia di Mordovia Arena, Selasa (19/6) malam WIB, Samurai Biru menang 2-1.

Kemenangan ini membuat Jepang menjadi negara Asia pertama yang menaklukkan wakil Amerika Selatan di Piala Dunia. Opta Joe mencatat, rekor Asia vs Amerika Selatan kini menjadi; Benua Kuning menang sekali, imbang tiga kali dan kalah 14 kali.

Kemenangan Jepang atas Kolombia sedikit banyaknya dibantu dengan diusirnya Carlos Sanchez, karena dianggap sengaja menahan tendangan Shinji Kagawa dengan tangannya di kotak penalti. Sanchez menerima kartu merah langsung dari wasit asal Slovenia, Damir Skomina. Itu menjadi kartu merah pertama di Piala Dunia 2018.

Kawaga yang menjadi algojo penalti berhasil membawa Jepang unggul 1-0 pada menit keenam. Kolombia tak menyerah. Juan Quintero menyamakan kedudukan lewat sepakan bebas mendatar di menit ke-39.

Gol penentu kemenangan Negeri Matahari terbit lahir di menit ke-73 lewat heading Yuya Osako. Skor 2-1 untuk Jepang bertahan hingga 2 x 45 menit usai.

Untuk sementara, Jepang pun memimpin Grup H dengan tiga poin. Dua penghuni pul lainnya, Polandia dan Senegal, sesaat lagi akan merumput mencari poin. (adk/jpnn)

 


Jepang menang 2-1 atas Kolombia yang mengakhiri pertandiangan dengan sepuluh orang pemain.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News