Jepang Siap Transfer Teknologi Peleburan Baja

Jepang Siap Transfer Teknologi Peleburan Baja
Jepang Siap Transfer Teknologi Peleburan Baja
Kelebihan Teknologi DIOS adalah, memiliki kemampuan penggunaan batubara berkalori rendah dan menggunakan bijih besi yang kadar Fe (besi) rendah. Sehingga secara teori sangat cocok bagi wilayah Indonesia. Mengenai kemungkinan teknologi ini gagal, Anshari membantah hal itu. “Di Jepang teknologi DIOS ini kan sudah dikembangkan, tapi memang belum banyak diimplementasikan," tuturnya.

       

Dia juga membatah kalau Indonesia hanya dijadikan sebagai kelinci percobaan. Menurut dia, Jepang sudah mengembangkan teknologi, tinggal pengimplementasiannya dilakukan di Indonesia. Dalam pelaksanaanya Indonesia tidak sendiri, tetapi tetap ada tenaga ahli dari Jepang. Hal itu sesuai dengan konsep kerjasama MIDEC yang telah diteken kedua negara. “Termasuk mengenai pembiayaannya.  Kita harapkan ada dukungan dari mereka," cetusnya.

       

Seperti diketetahui pemerintah Indonesia dengan Jepang dalam kerangka IJEPA sepakat melakukan kerjasama terkait perdagangan bebas antara kedua negara, di mana Indonesia mendapat imbal balik program bantuan teknis yang disebut MIDEC. “Ini akan jadi pilot project ke beberapa lokasi strategis di kawasan terintegrasi Kalimantan Selatan yang kaya bijih besi dan batubara," jelasnya. (wir/bas)

JAKARTA - Pemerintah Jepang berkomitmen tinggi untuk mendukung pengembangan industri baja di Indonesia. Salah satunya dengan memberikan hak pemanfaatan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News