Jepang vs Indonesia: Bintang Liverpool Kobarkan Semangat, Skuad Garuda Siaga Satu

jpnn.com - Bintang Liverpool sekaligus kapten Jepang, Wataru Endo mengobarkan semangat menjelang jumpa Timnas Indonesia pada laga terakhir Grup D Piala Asia 2023.
Duel Jepang vs Indonesia berlangsung pada Rabu (24/1/2024) di Al Thumama Stadium, Qatar.
Laga ini cukup krusial bagi Indonesia untuk menentukan nasib di Piala Asia 2023.
Skuad Garuda minimal mendapat hasil imbang untuk lolos ke fase knock out.
Namun, Elkan Baggott dan kolega wajib siaga satu karena Jepang menargetkan hasil maksimal di pertandingan ini.
Seperti diketahui, Samurai Biru -julukan Timnas Jepang- mengincar tiga poin setelah di laga sebelumnya secara mengejutkan takluk 1-2 dari Irak.
Hasil minor itu juga membuat Jepang tak boleh kalah dari Indonesia jika ingin mengamankan tempat di 16 besar Piala Asia 2023.
"Kami tak punya pilihan selain menang (melawan Timnas Indonesia, red)," ucap Endo dilansir Japan Today.
Bintang Liverpool sekaligus kapten Jepang, Wataru Endo mengobarkan semangat menjelang jumpa Timnas Indonesia pada laga terakhir Grup D Piala Asia 2023.
- BNI Bersama JCB Gelar Lucky Draw Berhadiah ke Universal Studio Jepang
- Kevin Diks Bela Pemain Chelsea Trevoh Chalobah: Saya Cedera karena Kesalahan Sendiri
- Perempat Final Orleans Masters 2025: Peluang Besar Ganda Campuran Unjuk Gigi
- Kevin Diks Cedera Saat Copenhagen Ditaklukkan Chelsea
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Situasi Berbeda Timnas Indonesia dan Australia
- Ide Gila Ahmad Dhani Mencari Bibit Pesepak Bola Unggul Pernah Dicoba di China