Jepang vs Indonesia: Jalani Laga Hidup dan Mati, Sandy Walsh Ungkap Sebuah Janji

jpnn.com - Full back Timnas Indonesia, Sandy Walsh bakal menjalani laga hidup dan mati melawan Jepang pada matchday terakhir Grup D Piala Asia 2023.
Duel Jepang vs Indonesia berlangsung hari ini, Rabu (24/1/2024), di Stadion Al Thumama, Qatar.
Laga kontra Jepang akan menentukan nasib Indonesia di Piala Asia 2023.
Skuad Garuda butuh kemenangan untuk merebut tiket 16 besar.
Apabila kalah atau seri, Indonesia sejatinya masih bisa melaju ke fase knock out lewat jalur peringkat ketiga terbaik.
Namun, nasib Indonesia masih bergantung dengan hasil dari grup-grup lain.
Karena itu, Sandy Walsh berjanji mengerahkan kemampuan terbaiknya agar memberikan hasil terbaik bagi Indonesia.
"Saya akan tampil maksimal besok, akan memberikan semuanya yang terbaik untuk Indonesia," ucap Sandy.
Full back Timnas Indonesia, Sandy Walsh bakal menjalani laga hidup dan mati melawan Jepang pada matchday terakhir Grup D Piala Asia 2023.
- Australia Dilanda Badai Cedera, Timnas Indonesia Punya Peluang Curi Poin di Sydney
- Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Cek Harganya
- Kabar Baik Bagi Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Australia
- Dean James Pamer Skill Lawan PSV Eindhoven, Calvin Verdonk Wajib Waspada
- Kementan Bersama NCA dan UGM Menggelar Konsultasi Bekerja di Pertanian Jepang
- Timnas Indonesia Bernuansa Barcelona setelah Kedatangan Jordi Cruyff