Jerinx SID Bakal Diperiksa Penyidik Polda Metro Jaya Pekan Depan
jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Polda Metro Jaya menjadwalkan pemeriksaan terhadap musikus I Gede Ari Astina alias Jerinx SID pada pekan depan.
Jerinx yang juga penggebuk drum Superman Is Dead (SID) itu bakal diperiksa sebagai saksi kasus dugaan ancaman kekerasan melalui media sosial.
Kasus itu dilaporkan oleh Adam Deni Gearaka.
"Untuk terlapor (Jerinx SID) kami jadwalkan (untuk pemeriksaan). Kami sudah mengirim undangan klarifikasi. Kami jadwalkan Senin untuk hadir," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus di kantornya, Jumat (23/7).
Lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1991 itu berharap Jerinx SID bisa hadir memenuhi panggilan penyidik Polda Metro Jaya untuk dimintai keterangan. "Mudah-mudahan saudara J mau hadir ke Polda Metro Jaya untuk diambil keterangannya," tutur mantan Kapolres Tanjungpinang itu.
Menurut Yusri, saksi pelapor atau Adam Deni telah dimintai keterangan oleh penyidik Polda Metro Jaya.
"Saksi pelapor sudah kami lakukan klarifikasi, kami ambil keterangan. Dia sudah membawa bukti-bukti yang dia laporkan," kata Yusri.
Pria kelahiran Sulawesi Selatan itu menegaskan, kasus dugaan ancaman kekerasan yang dilakukan oleh Jerinx SID tersebut masih tahap penyelidikan.
Penyidik Polda Metro Jaya menjadwalkan pemeriksaan musikus Jerinx SID sebagai saksi dugaan ancaman kekerasan melalui media elektronik, pekan depan.
- Berkat Ulasan Positif Influencer, Bingxue Jadi Trending Topik di X
- Ketua Parpol di Bekasi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Ketua Forkim Tegas Bilang Begini
- Polda Metro Jaya Pastikan Kasus Firli Bahuri Terus Berlanjut
- Apa Kabar Kasus Firli Bahuri di Polda Metro Jaya?
- Minim Popularitas, Paslon 03 Hadapi Tantangan Menjelang Hari Pencoblosan
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso