Jerman Hanya Beruntung Bisa Kalahkan Chili
jpnn.com - MUENCHEN - Timnas Jerman belum menunjukkan performa impresif tiga bulan jelang Piala Dunia 2014. Itu terlihat dari kemenangan tipis Jerman atas Chili dengan skor 1-0 (1-0) di Mercedes Benz Arena, Kamis (6/3) dini hari WIB.
Gol semata wayang Jerman dilesakkan Mario Gotze pada menit ke-16. Sepanjang laga, Jerman bahkan beberapa kali dibombardir barisan penyerang Chili. Performa Jerman juga tak bagus.
Tak heran, para penonton yang memadati Mercedes Benz Arena kerap menyoraki Phillip Lahm dkk. Lahm pun mengakui permainan Jerman memang jauh dari kata memuaskan.
"Jika Chili memiliki peluang sebanyak itu, Anda bisa mengatakan bahwa kami beruntung. Fans membayar untuk menyaksikan pertandingan ini. Jadi, Anda harus menerima ledekan mereka," terang Lahm di laman ARD, Kamis (6/3).
Bek Jerman, Per Mertesacker mengatakan, pertandingan itu memiliki arti penting bagi Jerman. Pasalnya, Jerman akhirnya mengerti kelemahan yang masih ditunjukkan sepanjang laga.
"Rasanya sudah seperti berada di Piala Dunia, namun hanya dengan temperatur yang tak terlalu tinggi. Kami harus menyerang dengan kecepatan yang lebih tinggi lagi," tegas Mertesacker. (jos/jpnn)
MUENCHEN - Timnas Jerman belum menunjukkan performa impresif tiga bulan jelang Piala Dunia 2014. Itu terlihat dari kemenangan tipis Jerman atas Chili
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez