Jerman vs Jepang: Samurai Biru Benamkan Der Panzer

jpnn.com - Jepang di luar dugaan mampu menghajar Jerman pada laga perdana Grup D Piala Dunia 2022.
Duel Jerman vs Jepang berlangsung di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Rabu (23/11/2022) malam WIB.
Der Panzer -julukan Timnas Jerman- unggul terlebih dahulu lewat penalti Ilkay Gundogan pada menit 33'.
Jepang kemudian bangkit di babak kedua lewat gol-gol dari Ritsu Doan (74') dan Takuma Asano (83').
Hasil ini menempatkan Timnas Jepang untuk sementara berada di puncak klasemen Grup E Piala Dunia Qatar 2022 dengan tiga poin, sedangkan Jerman di posisi keempat alias juru kunci.
Ulasan Pertandingan
Jerman langsung menguasai permainan sejak menit awal. Jepang di sisi lain, lebih banyak bertahan dengan sesekali melakukan serangan balik.
Armada Hansi Flick mengancam pada menit 17'. Sayang, tandukan Antonio Rudiger memanfaatkan sepak pojok Joshua Kimmich masih menyamping tipis dari gawang Jepang.
Selama 25 menit laga berjalan, Jerman tampak masih buntu menembus perathanan Jepang yang digalang duet bek, Maya Yoshida dan Ko Itakura.
Jerman vs Jepang: Samurai Biru sukses meredam Der Panzer. Simak ulasannya di sini.
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Bupati Indramayu Lucky Hakim Beri Klarifikasi soal Perjalanan Kerja ke Jepang
- Wagub Jabar Kecewa Bupati Indramayu Lucky Hakim Tak Taat Aturan
- Lucky Hakim Pelesiran ke Jepang Tanpa Izin, Dedi Mulyadi Meradang
- Kanselir Jerman Sebut Donald Trump Merusak Tatanan Niaga Global
- Menlu China Minta Warga Jepang Setop Dukung Taiwan, Ungkit Dosa Era Perang Dunia II