Jerman vs Rumania: Thomas Muller Pahlawan, Serge Gnabry Samai Rekor Legenda

jpnn.com, HAMBURG - Timnas Jerman memetik kemenangan dramatis melawan Rumania pada matchday ketujuh Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa di Stadion Volkspark, Sabtu (09/10) dini hari WIB.
Bertindak sebaga tuan rumah, Jerman justru tertinggal terlebih dahulu dari Rumania berkat gol berkelas yang dilesatkan Ianis Hagi pada menit 9'.
Pemain berusia 22 tahun itu berhasil melewati dua bek Jerman sebelum akhirnya melepaskan tembakan akurat ke gawang Marc Andre ter Stegen.
Tersentak dengan gol tersebut, Jerman langsung menggempur pertahanan Rumania lewat sejumlah pemain seperti Serge Gnabri, Timo Werner, dan Leroy Sane.
Namun, kiper Rumania Florin Nita mampu tampil sigap di bawah mistar. Terhitung tiga penyelamatan gemilang berhasil dilakukan olehnya untuk meredam serangan Jerman.
Alhasil, babak pertama ditutup dengan skor 1-0 keunggulan Rumania.
Memasuki paruh kedua, Jerman masih mencari gol balasan. Usaha mereka akhirnya membuahkan hasil pada menit 52'.
Serge Gnabry berhasil memecah kebuntuan Der Panzer berkat golnya ke gawang Rumania memanfaatkan umpan terobosan Marco Reus.
Timnas Jerman memetik kemenangan dramatis melawan Rumania pada matchday ketujuh Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa
- Barcelona Melaju ke Semifinal Liga Champions, Begini Komentar Hansi Flick
- Liga Champions: Penantian Barcelona Selama 6 Tahun Berakhir
- Prediksi Susunan Pemain Borussia Dortmund Vs Barcelona
- Jebolan MilkLife Soccer Challenge Bakal Ikuti Turnamen Usia Muda Terbesar di Asia
- Barcelona Menang Telak Atas Dortmund, Begini Reaksi Hansi Flick
- Barcelona vs Real Betis Berakhir Imbang, Begini Reaksi Hansi Flick