Jero Klaim Minta Pertamina Tak Naikkan Elpiji

jpnn.com - JAKARTA - Menteri ESDM Jero Wacik mengaku baru mengetahui adanya keputusan Pertamina untuk menaikkan elipiji 12 kg. Menurutnya, hal itu memang pernah dibahas tahun lalu, tapi ia meminta Pertamina untuk tidak menaikkan harga gas saat itu.
"Tahun lalu pernah ada pembahasan. pertamina menyatakan rugi sekian untuk sektor ini saja. Tapi kan di pikiran saya Pertamina rugi yang ini, tapi kan yang lain untung. Saya bilang jangan dulu. Kan kita konsentrasi kenaikan BBM tahun lalu, jangan kita urus yang gas dulu. BBM dulu dipikirkan," ujar Jero sebelum mengikuti rapat dengan Presiden di Pangkalan TNI AU, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Minggu, (5/1).
Jero dalam hal ini menyatakan memahami bahwa Pertamina memang memiliki kewenangan untuk menaikkan harga elpiji 12 kg. Sedangkan harga gas 3 kg adalah wewenang pemerintah karena disubsidi. Namun, senada dengan pernyataan Presiden terdahulu, ia menyatakan Pertamina harusnya juga memikirkan aspirasi masyarakat. Tidak hanya keuntungan ekonomi semata.
"Ini kan keputusan coorporate. Tapi mestinya Pertamina kan ada pemerintah juga, harusnya dengan pemerintah juga," elaknya. (flo/jpnn)
JAKARTA - Menteri ESDM Jero Wacik mengaku baru mengetahui adanya keputusan Pertamina untuk menaikkan elipiji 12 kg. Menurutnya, hal itu memang pernah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama
- Bank Raya Targetkan 10 Ribu Nasabah Baru pada Pesta Rakyat Nusantara di TMII
- Kemacetan Panjang di Pelabuhan Tj Priok, Ketum INSA Bilang Begini
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Menurun, Cabai Masih Tinggi
- Soal Penutupan Sementara Padma Hotel Bandung, Ini Penjelasan Manajemen