Jero Tetap Genjot Promosi Taman Nasional Komodo
Kamis, 18 Agustus 2011 – 13:49 WIB
JAKARTA - Keikutsertaan Taman Nasional Komodo (TNK) di Nusa Tenggara Timur dalam final ajang pemilihan tujuh keajaiban alam baru atau New Seven Wonder of Nature (N7WN), sudah ditarik pemerintah. Meski demikian, pemerintah tetap menggenjot promisi Komodo di luar negeri. "Saya mengajak masyarakat Indonesia, mari terus memeromosikan Pulau Komodo. Daripada berwisata ke luar negeri, lebih baik datang ke Pulau Komodo karena indah sekali tempatnya," ungkap Jero.
"Kita senang promosi, kita senang Komodo untuk masuk dalam Seven Wonder. Tapi, kita juga bisa melakukan cara lain untuk mempromosikan Pulau Komodo," kata Menteri Kebudayaan dan Pariwisata, Jero Wacik, di Gedung DPR, Kamis (18/8).
Menurut Jero, masih banyak cara lain untuk mempromosikan Pulau Komodo selain dengan cara mengikutsertakan dalam pemilihan tersebut. Maka dari itu, menteri yang juga politisi Partai Demokrat itu mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk bersama-sama mempromosikan Pulau Komodo termasuk beramai-ramai berwisata ke sana.
Baca Juga:
JAKARTA - Keikutsertaan Taman Nasional Komodo (TNK) di Nusa Tenggara Timur dalam final ajang pemilihan tujuh keajaiban alam baru atau New Seven Wonder
BERITA TERKAIT
- Perkuat Kolaborasi ZIS di ASEAN, ICONZ ke-8 Hasilkan 5 Resolusi Strategis
- Parlemen Indonesia-Mesir Sepakat Dukung Kemerdekaan Palestina
- Konflik Pulau Rempang, Mafirion DPR: BP Batam Jangan Lepas Tangan, PT. MEG Tak Punya Hak Berpatroli
- 5 Berita Terpopuler: KemenPAN-RB Punya Info Terbaru, Dirjen Nunuk Bergerak Urus Guru Honorer, tetapi Masih Proses
- Chandra Soroti Arah Kebijakan Amnesti 44 Ribu Narapidana Era Prabowo
- Sakti Wahyu Trenggono Masuk Kategori Menteri Terbaik Versi LPI