Jero Wacik Makin \'Hati-hati\' pada Wartawan
Jumat, 23 Agustus 2013 – 15:10 WIB
JAKARTA - Semenjak kasus dugaan suap di SKK Migas bergulir di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Menteri ESDM Jero Wacik kini bersikap lebih berhati-hati pada media massa. Politisi Demokrat yang biasanya ramah pada wartawan ini, sekarang nampak tak nyaman jika ditanya rinci terkait kasus yang menjerat mantan wakilnya Rudi Rubiandini.
Kini setiap kali ada yang menanyakan kasus itu, Jero selalu menanyakan asal media massa yang bertanya. "Anda wartawan dari mana? Dari mana itu informasinya," tanya Jero setiap kali diberondong soal kasus SKK Migas.
Pertanyaan ketus yang dilayangkan sang menteri ini, tentu saja menjadi pertanyaan pula di kalangan awak media massa. Pasalnya, sebelum kasus itu bergulir Jero tak pernah repot menanyakan asal media massa seorang wartawan. Dia bahkan mengakrabkan diri dengan media massa. Bukan sebaliknya yang terjadi saat ini, justru ia terkesan menghindari media massa.
Baca Juga:
JAKARTA - Semenjak kasus dugaan suap di SKK Migas bergulir di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Menteri ESDM Jero Wacik kini bersikap lebih berhati-hati
BERITA TERKAIT
- Sidang Korupsi Timah, Hakim Pertanyakan Penghitungan Kerugian Negara Berdasarkan IUP
- PMI yang Jadi Korban Pembunuhan di Hongkong Dipulangkan ke Tanah Air
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak