Jero Wacik Takut Nasibnya Seperti Andi
Akan Hati-hati Keluarkan Kebijakan
Jumat, 07 Desember 2012 – 14:07 WIB
JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik mengaku prihatin dengan apa yang dialami rekannya di Kabinet Indonesia Bersatu II, Menpora Andi Alfian Mallaranageng. Bahkan dia juga takut mengalami nasib serupa, tersangkut perkara korupsi.
Jero Wacik saat ditemui di kantornya, Jumat (7/12) mengaku mengenal Andi Mallarangeng sebagai orang baik. "Saya mengenal Pak Andi, satu patai, nyaman bekerja dengan beliau, dia orang baik, sahabat yang baik, tapi karena ini masalah hukum, kita serahkan pada jalur hukum," katanya.
Anggota dewan kehormatan Partai Demokrat ini juga mengapresiasi langkah koleganya itu mundur dari jabatan Menpora, sekaligus dari pengurus Partai binaan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
"Jadi saya sedih juga. Ini komitmen Pak Andi, beliau tidak mau karena dicekal ke luar negeri membenani Kabinet, sehingga memilih mundur dari Menpora, ini sikap yang baik," tutur Wacik.
JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik mengaku prihatin dengan apa yang dialami rekannya di Kabinet Indonesia Bersatu
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Ribuan Orang Lulus, Mendikdasmen Ungkap Sesuatu, Honorer Masa Kerja 2 Tahun Kurang Bisa Dibantu?
- Peringati Hari Toilet Sedunia, WPC Ajak Ratusan SD di Indonesia Lakukan Hal Ini
- FL Technics Indonesia Pakai Teknologi Mototok Spacer 8600 NG
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Menhut Raja Juli Antoni Gandeng PGI, Kolaborasi Kelola dan Jaga Hutan Indonesia
- Penebangan Pohon di Menteng Diduga Tanpa Izin Dinas Pertamanan