Jerry Sambuaga: Saya dan Mas Gibran Sama

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga memberikan pujian kepada Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka yang fokus pada pengembangan usaha mikro kecil dan menengah lewat digitalisasi.
Sebab, Gibran dinilai sukses meningkatkan sektor ekonomi dan perdagangan.
Menurut Jerry, Gibran punya visi dan gagasan dalam pengembangan UMKM.
Hal itu, lanjut Jerry, sejalan dengan yang dilakukan Kementerian Perdagangan (Kemendag).
Jerry pun mencatat beberapa poin soal kerja Gibran dalam sektor tersebut, yaitu pembinaan yang integratif dan digitalisasi.
Dalam pembinaan yang integratif, kata dia, Gibran sudah melakukan upaya sinkronisasi dan kolaborasi dengan berbagai stakeholder.
Dia menambahkan konsep integratif lainnya ialah pada sektor pekerjaannya.
Menurutnya, Gibran tahu bahwa pengembangan produk dan upscaling usaha memerlukan berbagai pembaharuan, yaitu di bidang bahan, produksi, pengemasan hingga marketing.
Wamendag Jerry Sambuaga memberikan pujian kepada Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming yang fokus pada pengembangan UMKM lewat digitalisasi.
- LIQUID8 BULKY ID Inovasi Recommerce untuk UMKM Lewat Aplikasi Digital
- Ciputra School of Business Makassar Gelar Pelatihan Pengelolaan Keuangan bagi UMKM
- Dairy Champ Perluas Potensi Wirausaha di Indonesia lewat Program Ibu Juara
- UMKM Palangkaraya Sukses Ekspor Ikan Hias ke Singapura Berkat Pendampingan Bea Cukai
- Perkuat Ekonomi Lokal, PLN Indonesia Power UBH Kunjungi UMKM Mawar Merah
- Wajar Banyak yang Tidak Suka Monolog Gibran, Ini Analisis Efriza