Jessica: Hidup Aku Saat Ini Sempurna
jpnn.com - JAKARTA - Rona bahagia terpancar dari wajah artis Jessica Iskandar. Dipertambahan usianya yang ke-28, Jessica merasakan hidupnya saat ini sudah sempurna karena telah menjadi seorang ibu.
Meski menjadi orang tua tunggal bagi putranya El Barack Alexander, Jessica berusaha untuk selalu menikmati peran tersebut. "Aku tuh merasa hidup aku saat ini bahagia, sempurna. Aku sudah bisa menjadi wanita sesungguhnya. Dulu aku nggak yakin apakah aku kuat, tapi alhamdulillah aku bisa kuat menjalaninya," ujar Jessica.
Soal kekasih baru, alumnus Universitas Trisakti ini mengatakan untuk saat ini dia tidak memikirkan hal tersebut. Terlebih Jessica masih dilanda rasa trauma karena pembatalan nikah yang dilakukan sepihak oleh Ludwig Franz Willibald Maria. Karena itu, bekerja dan membesarkan El adalah prioritasnya saat ini.
"Kalau yang itu (cari pasangan-red) masih nanti, sekarang fokus sama anak dan pekerjaan aja," tandas Jessica. (chi/jpnn)
JAKARTA - Rona bahagia terpancar dari wajah artis Jessica Iskandar. Dipertambahan usianya yang ke-28, Jessica merasakan hidupnya saat ini sudah sempurna
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penilaian Haji Faisal Soal Aisar Khaled, Pria yang Tengah Dekat dengan Fuji
- Kasus Pemerasan Penonton DWP 2024, Propam Polri Tangkap 18 Personel
- Bayang-Bayang Anak Jahanam Segera Tayang di Bioskop, Ini Jadwalnya
- 3 Berita Artis Terheboh: Natasha Wilona Rugi Puluhan Miliar, Kimberly Ryder Ungkap Perasannya
- Dilaporkan Cucu Terkait Warisan, Ratna Sarumpaet Merespons Begini
- Bintangi Film Panggonan Wingit 2: Miss K, Cinta Laura Cerita Soal Adegan Ini