Jessica Iskandar Ternyata Mengidap Autoimun, Begini Kondisinya Terkini
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Jessica Iskandar membeberkan kondisi tubuhnya setelah dinyatakan mengidap graves disease autoimmune hyperthroidsm.
Menurutnya, penyakit tersebut merupakan gangguan pada sistem kekebalan tubuh dan menyebabkan produksi hormon tiroud berlebih.
Hal itu diungkap perempuan yang karib disapa Jedar ini dalam video terbaru yang diunggahnya di YouTube, Senin (27/7).
“Sama dokter sudah dipastikan sakit yang aku alami ini namanya graves disease autoimmune hyperthroidsm,” kata Jedar.
Meski sedih mendengar penjelasan dari dokter, Jedar masih memiliki harapan karena penyakit tersebut bisa disembuhkan.
“Hasilnya memang tidak seperti yang aku harapkan, tetapi dokter bilang bahwa ini bisa disembuhkan,” ujarnya.
Ibu satu anak ini pun diharuskan untuk mengonsumsi obat-obatan guna menekan jumlah produksi hormon tiroid.
“Lima jenis obat setiap pagi, dan dua obat pada malam hari,” ungkap ibunda El Barack ini.
Jessica Iskandar mengungkap kondisinya setelah dinyatakan menderita graves disease autoimmune hyperthroidsm.
- C Derma Hadirkan Terapi Rotasi Psoriasis dengan Teknologi Canggih
- Menjalani Proses Bayi Tabung, Jessica Iskandar Pilih Teknologi PGT-A
- Jessica Iskandar Hamil Anak Ke-3, El Barack dan Don Respons Begini
- Hamil Anak Ketiga, Jessica Iskandar Sempat Diminta Rehat Total Gegara Ini
- Impian Punya Anak Perempuan Segera Terwujud, Jessica Iskandar Tidak Sabar Lakukan Ini
- 3 Berita Artis Terheboh: Curhat Ibu Muhammad Fardhana, Jessica Iskandar Pisah Ranjang