Jessica Menggugat, Krishna Menjawab

jpnn.com - JAKARTA - Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti angkat bicara soal gugatan praperadilan yang diajukan oleh pihak pengacara Jessica Kumala Wongso.
Menurut Krishna, gugatan praperadilan merupakan hal yang wajar dalam tatanan pidana. "Kami sudah dapat infonya. Dalam hal ini kepala bidang hukum pengacara. Tim divisi hukum (yang akan melawan) nanti suplai datanya kami," katanya, di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (16/2).
Saat ditanya perihal isi materi yang digugat oleh kuasa hukum Jessica, Krishna mengaku belum mengetahui. "Kami belum baca tuntutannya apa," terangnya.
Sebelumnya diketahui, pengacara Jessica, Yudi Wibowo Sukinto, sudah mengajukan praperadilan dengan menggugat Polda Metro Jaya ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. "Agendanya 23 Februari," ucap Yudi, Selasa (16/2). (mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ditangkap Polisi, Remaja Pelaku Tawuran Menangis di Depan Orang Tuanya
- AKBP Fajar Cabuli 3 Anak di Bawah Umur, Ada Korban Lain?
- Diduga Mencabuli Anak Bawah Umur, Oknum ASN Bukittingi Ditahan Polisi
- Dikejar Korbannya, Jambret Tabrak Angkot, Apes
- Bea Cukai Tangkap Pria Asal Tanjung Pinang Selundupkan Sabu dalam Popok
- Modus Pelaku Pencabulan di Tebet Diungkap Ayah Korban