Jessica: Semua Bohong, Yang Mulia!
jpnn.com - JAKARTA - Terdakwa kasus dugaan pembunuhan Wayan Mirna Salihin, yakni Jessica Kumala Wongso angkat bicara setelah sekian jam mendengar kesaksian kriminolog, Ronny Nitibaskara.
Menurut Jessica, semua keterangan terkait dirinya, adalah kebohongan. "Semua bohong Yang Mulia. Mengenai saya tidak tertekan, itu tidak benar. Bagaimana mungkin, sampai detik ini saya tertekan sangat berat," kata Jessica di depan Majelis Hakim di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis (1/9).
Jessica membantah semua kesaksian Ronny. Jessica mengaku, saat interviu bersama dengan Ronny, ia merasa tertekan.
Dengan suara serak, Jessica menyebut, pendapat yang dibeberkan Ronny, banyak yang tidak benar. "Pendapatnya banyak yang tidak benar, bohong semuanya," tandas Jessica. (mg4/jpnn)
JAKARTA - Terdakwa kasus dugaan pembunuhan Wayan Mirna Salihin, yakni Jessica Kumala Wongso angkat bicara setelah sekian jam mendengar kesaksian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kematian Pasutri di Kudus Masih Misteri, 15 Saksi Diperiksa Polisi
- Misteri Penyebab Kematian Suami Istri di Kudus, Terduga Pelaku Tewas di Kuburan
- Kasus Penemuan Mayat Bocah di Bekasi, Polisi Tangkap Laki-Laki & Perempuan
- Minimarket Disatroni Perampok Bersenjata Airsoft Gun, Jutaan Uang Tunai Raib
- Tak Dibelikan HP, MMS Bacok Kekasihnya di Pancoran, Kini Diburu Polisi
- Dewi Marlina Tewas Dihajar Suami Keji