Jessica Tak Ajukan Penangguhan Penahanan, Ogah Gugat Praperadilan

jpnn.com - JAKARTA - Jessica Kumala Wongso tidak akan mengajukan penangguhan penahanan. "Saya tidak ajukan," tegas Yudi Wibowo pengacara Jessica, di Mapolda Metro Jaya, Sabtu (30/1) malam.
Jessica dijebloskan ke sel tahanan Ditreskrimum Polda Metro Jaya, tadi malam.
Jessica disangka melakukan pembunuhan berencana terhadap Wayan Mirna Salihin. Dia dijerat pasal 340 KUHPidana tentang pembunuhan berencana dengan ancaman hukuman mati.
Yudi mengatakan pihaknya belum berencana mengajukan praperadilan atas penetapan tersangka Jessica.
Dia menegaskan, kalaupun mengajukan praperadilan pasti akan kalah. "Karena laporan polisi itu sudah satu alat bukti," tegasnya. "Kelemahan praperadilan di situ."
Menurut dia, satu laporan sama dengan satu alat bukti berdasarkan peraturan kapolri itu salah satu kelemahan praperadilan.
Padahal, kata dia, aturan hukum yang lebih tinggi mengesampingkan yang lebih rendah. "KUHP sudah mengatur. KUHP dengan Perkap tinggi mana? Tinggi KUHP dengan asas hukum seperti itu," katanya.(boy/mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sakit Hati Sering Disindir, Suami di Inhu Nekat Tikam Sang Istri
- Hilang Sebulan, 2 Bocah di Bengkulu Ternyata Dibunuh, Pelakunya Tak Disangka
- Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan 2 Bocah di Bengkulu
- Polda Jabar Perpanjang Penahanan Dokter Cabul Priguna
- Eks Anggota DPRD Palembang Tusuk Mantan Istri Secara Membabi Buta
- Berkedok Jadi Tukang Buah, Maling Gasak Motor Pak RT