Jetour Catatkan Lebih dari 200 Unit SPK Selama IIMS 2025, Model Ini Paling Laku

Jetour Dashing hadir dalam dua varian, yakni Journey dan Insipra.
Jetour Dashing menampilkan desain ramping dan sporty dengan bodi bergaya coupe 3D dan gagang pintu tersembunyi.
Lampu LED siang hari dan lampu belakang kotak-kotak yang khas memberikan tampilan yang berani dan modern.
Di bagian interior, Dashing menawarkan kabin luas dengan fitur-fitur canggih seperti Intelligent Voice Control, CarPlay nirkabel/Android Auto, dan dukungan pengisian daya ponsel cerdas nirkabel untuk pengalaman berkendara yang lancar.
Sementara Jetour X70 Plus menonjol dengan desainnya yang berani dan elegan. Bodinya yang besar dan fitur keselamatan modern menjadikannya sempurna untuk petualangan keluarga.
Dengan kabin tujuh tempat duduk yang lapang dan Panoramic Sunroof 62 inch, X70 Plus menjamin kenyamanan seluruh keluarga.
SUV lima penumpang itu dibekali mesin 1.500 cc Turbo bertransmisi 6-percepatan DCT dan menghasilkan tenaga maksimal 156 PS atau setara 154 Tk serta torsi puncak 230 Nm.
Jetour membanderol mobil itu mulai dari Rp 398.800.0000 untuk model Journey dan Dashing Inspira seharga Rp 430.800.000. (ddy/jpnn)
Jetour mencatatkan hasil gemilang selama IIMS 2025 berlangsung selama 10 hari. Simak selengkapnya.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Siap-Siap, Jetour Bakal Meluncurkan 5 Mobil Anyar Tahun Ini, Ada Model Hybrid
- Jaecoo Mengeklaim Pemesanan J7 SHS Sentuh Ratusan Unit dalam Sebulan
- Mengenal VinFast VF3, Mobil Listrik Mungil yang Punya Jelajah Ratusan Kilometer
- Mobil Listrik Moncer di IIMS 2025, MG Motor Berencana Masuk ke Segmen Hybrid
- Penjualan Suzuki Meroket di IIMS 2025, XL 7 Hybrid Laris Manis
- Dyandra Promosindo Mengumumkan Pencapaian IIMS 2025