Jika Air Sungai Keruh, Segera Pergi
Senin, 30 Agustus 2010 – 18:00 WIB

Jika Air Sungai Keruh, Segera Pergi
JAKARTA -- Bahaya susulan mengancam warga di sekitar Gunung Sinabung, di Kabupaten Tanah Karo, Sumatera Utara. Lava pijar yang masih berada di puncak gunung, sewaktu-waktu bisa menjadi material yang mematikan. Bila hujan turun deras, maka bisa terjadi banjir lahar dingin di sungai-sungai yang berhulu di sekitar Sinabung.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangann Bencana (BNBP), Dr.Priyadi Kardono, M.Sc mengimbau warga di sekitar sungai untuk terus waspada.
Baca Juga:
"Kalau ada hujan deras, bisa terjadi banjir lahar dingin. Material masuk hulu sungai. Ini yang ditakutkan. Kami berharap warga di sekitar sungai terus waspada. Jika sungai tambah keruh, segera tinggalkan lokasi," ujar Priyadi Kardono di kantornya, Jakarta, Senin (30/8).
Priyadi berharap, jika terjadi hujan, semoga tak sampai deras. Karena bagaimana pun, lanjutnya, hujan tetap diperlukan untuk membersihkan genteng, daun, dan jalanan dari debu semburan Sinabung. (sam/jpnn)
JAKARTA -- Bahaya susulan mengancam warga di sekitar Gunung Sinabung, di Kabupaten Tanah Karo, Sumatera Utara. Lava pijar yang masih berada di puncak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- 48 ASN di Rejang Lebong Diberi Sanksi Teguran, Ini Sebabnya
- 3 Korban Longboat Terbalik di Malut Masih Hilang, Pencarian Dilanjutkan Besok
- Gempa M 4,3 Terjadi di Pesisir Barat Lampung
- Rano Karno Ajak Warga yang Kebanjiran untuk Tinggal di Rusun
- Aktivitas Publik di Bekasi Lumpuh Total Hari Ini
- Masih Kebanjiran, Warga Jaktim Pertanyakan Fungsi Sodetan Ciliwung