Jika Keluar Partai, Gerindra Tidak Bela Ahok
jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPD Gerindra DKI M Taufik menegaskan bahwa pihaknya tetap menghormati status Basuki T Purnama alias Ahok sebagai wakil gubernur. Taufik berjanji tidak akan mempermasalahkan jabatan tersebut jika nanti Ahok benar-benar hengkang dari partai.
"Partai ini taat aturan. Kalo dia (Ahok) wagub ya silakan teruskan. Dia gantikan Jokowi silakan teruskan," kata Taufik di kantornya, Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Rabu (10/9).
Namun, lanjut Taufik, jika Ahok keluar dari partai maka otomatis dukungan Gerindra di DPRD akan hilang. Menurutnya, Gerindra DKI tidak punya kewajiban untuk mendukung kepala daerah yang bukan kader partai.
"Kita (Gerindra) gak punya kewajiban lagi sebagai organisasi untuk lakukan pembelaan. Karena dia bukan anggota lagi," tegas mantan Ketua KPU DKI ini.
Seperti diberitakan, Ahok hari ini berencana mengajukan pengunduran diri sebagai kader Gerindra. Alasannya, karena tidak setuju dengan keputusan Gerindra mendukung pemilihan kepala daerah secara tidak langsung. (dil/jpnn)
JAKARTA - Ketua DPD Gerindra DKI M Taufik menegaskan bahwa pihaknya tetap menghormati status Basuki T Purnama alias Ahok sebagai wakil gubernur.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS