Jika Rambutnya Dipotong, Dia Kesurupan
Minggu, 02 Mei 2010 – 04:38 WIB

Jika Rambutnya Dipotong, Dia Kesurupan
Bincang-bincang dengan beberapa pemuka masyarakat Bungus Teluk Kabung, kondisi yang dialami oleh Ari, merupakan mitos yang dipercaya turun temurun. Dimana, anak yang mendapat anugerah rambut panjang ini, memang tak boleh dipotong rambutnya hingga waktu tertentu
”Bisa dipotong kalau Ari yang mau potong sendiri, atau dikasih darah kambing baru bisa dipotong,” kata seorang tokoh masyarakat yang enggan disebut namanya. Menurut pria 56 tahun ini, kasus Ari memang tergolong langka, sebelum Ari hanya ada satu warga setempat yang mengalami hal serupa, namun saat ini sudah di potong, caranya dengan memberikan darah kambing.
Ditanya soal alasan kenapa tak boleh dipotong, menurut pria ini ada unsur mistis dari rambut Ari. Bisa jadi karena dia lahir di tengah laut yang banyak makhluk dari dunia lain, namun bisa juga karena anugerah dari tuhan. ”Kalau Ari, saya rasa karena dia lahir di laut, mungkin setelah besar dia mau potong sendiri, tapi jangan dipaksa,” sarannya.
Soal perawatan rambut, Ari mengaku selalu cuci rambut tiap hari. sebab, tiap hari dia selalu mandi di batang air bersama teman-temannya. ”Jadi langsung keramas biar tak bau,” katanya sambil menyebutkan mereka shampoo yang biasa dipakainya.
Bocah berambut hingga pinggul ini, Ari Putra Lautan, 10, dilahirkan di atas perahu yang sedang mengarungi lautan ketika sedang membawa ibunya untuk
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu