Jimly tak Sejutu Daming Dipecat
Rabu, 23 Januari 2013 – 14:59 WIB

Jimly tak Sejutu Daming Dipecat
JAKARTA - Pakar Hukum Tata Negara, Jimly Assidiqqie setuju Daming Sunusi diberi sanksi terkait candaan tentang pemerkosaan saat uji kepatutan dan kelayakan calon hakim agung di Komisi III DPR. Namun Jimly tak setuju bila Daming sampai dijatuhi sanksi pemecatan. Menurutnya, sanksi pemecatan untuk Daming berlebihan.
"Saya setuju sekali dia (Daming) diberi sanksi. Cuma tidak tahu kalau sampai pemecatan. Berlebihan, mungkin berlebihan," kata Jimly ditemui di gedung parlemen, di Jakarta, Rabu (23/1).
Baca Juga:
Jimly menjelaskan, alasannya tidak setuju pemecatan karena Daming hanya salah omong dan sudah meminta maaf. "Dan itu bukan hanya sekedar salah omong. Itu mindset lelaki Indonesia itu kayak gitu. Itu kultur kita itu masih memerlakukan perempuan kurang tepat. Itu kultur lelaki," papar Jimly.
Karenanya, kata dia, Daming harus diberi sanksi. "Cuma saya tidak tahu kalau harus dipecat," katanya.
JAKARTA - Pakar Hukum Tata Negara, Jimly Assidiqqie setuju Daming Sunusi diberi sanksi terkait candaan tentang pemerkosaan saat uji kepatutan dan
BERITA TERKAIT
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan