JITM 2021, Upaya Mendongkrak Pariwisata dan Perekonomian DIY
jpnn.com, YOGYAKARTA - Dinas Pariwisata DIY kembali menyelenggarakan Jogja International Travel Mart (JITM) 2021 yang dibuka pada Selasa (23/11) di Hotel Grand Ina Malioboro.
JITM 2021 diselenggarakan secara hybrid mulai 22-25 November 2021.Tema yang diangkat ialah 'Restart to Grow'.
"Dengan diselenggarakan kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan kesempatan bagi para stakeholder pariwisata untuk bangkit dan berkolaborasi memulihkan pariwisata terutama di Daerah Istimewa Yogyakarta," ungkap Kepala Dinas Pariwisata DIY, Singgih Raharjo.
Acara tersebut terselenggara atas kerja sama Dinas Pariwisata DIY, Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) DIY, serta Association of the Indonesian Tours & Travel Agencies (ASITA) DIY.
Rangkaian acara JITM 2021 dimulai dengan Welcome Dinner di Hotel Alana Convention Center pada 22 November 2021.
Acara kemudian resmi dibuka pada 23 November 2021 oleh Wakil Gubernur DIY Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya Paku Alam X.
Pada hari ketiga, 24 November 2021, JITM ke-12 akan ditutup dengan Field Trip.
Kegiatan dalam Field Trip meliputi kunjungan ke Hutan Pinus Pengger, belajar membatik di Desa Wukirsari, kunjungan ke workshop Bakpia Juara Satoe, dan Gendhis Bag.
Jogja International Travel Mart 2021 kembali terselenggara melalu kolaborasi antara Dinas Pariwisata DIY, PHRI DIY, dan ASITA DIY.
- Targetkan Kemenangan, Sekjen PDIP Ingatkan Megawati Dinggembleng di Yogyakarta
- Hadir Konsolidasi PDIP di Yogya, Hasto: Pilkada Momentum Mengubah Peta Politik
- Ramai Keluhan Soal Miras, Sultan Minta Bupati dan Wali Kota Turun Tangan
- Dedi Budiono: Jangan Pernah Percaya Kalau Ada Orang yang Menjanjikan Diterima Sebagai CPNS
- Belangkon Merah
- 2 Hari TC di Yogyakarta, Persis Solo Fokus Benahi Ini!