JK Akan Jadi Saksi, Yance Kerahkan Massa ke PN Bandung
jpnn.com - JAKARTA - Kubu mantan Bupati Indramayu Irianto MS Syaifuddin alias Yance mengerahkan ratusan warga Indramayu untuk berunjukrasa di Pengadilan Negeri Bandung, Senin (13/4). Massa ini didatangkan saat Wakil Presiden Jusuf Kalla akan bersaksi untuk Yance pagi ini.
"Kami datang untuk membela Pak Yance karena kami yakin dia tidak bersalah," ujar Wardiyah, warga Indramayu yang ikut berunjukrasa.
Wapres akan bersaksi untuk Yance dalam kasus dugaan korupsi pembebasan lahan seluas 82 hektare untuk pembangunan PLTU I di Sumur Adem, Indramayu.
Dari pantauan JPNN, warga hanya melakukan aksi unjukrasa damai sekitar 200 meter dari halaman depan gedung pengadilan. Jumlah pengamanan selama unjukrasa pun tidak berlebihan. Hanya sekitar 50 personel polisi.
Dalam aksi unjukrasa ini, warga lebih banyak berdoa untuk Yance dibanding berorasi. Mereka menganggap, kasus Yance hanya dipolitisasi oleh pihak-pihak tertentu. Kebanyakan pengunjukrasa adalah kaum ibu berhijab yang duduk berbaris rapi di jalanan menuju pengadilan tersebut.
"Kami yakin Pak Yance akan dilindungi Allah," imbuh Wardiyah.
Para pengunjukrasa tersebut sudah menunggu jalannya persidangan sejak pukul 07:00 WIB. Persidangan dengan kehadiran wapres sebagai saksi meringankan baru akan dimulai pukul 10:00 WIB. (flo/jpnn)
JAKARTA - Kubu mantan Bupati Indramayu Irianto MS Syaifuddin alias Yance mengerahkan ratusan warga Indramayu untuk berunjukrasa di Pengadilan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Legislator NasDem Dukung Program Prabowo, Tetapi Kritik Keras Rencana Raja Juli
- Tangani Kasus Aneurisma Arteri Koroner, RS Siloam Kebon Jeruk Lakukan Prosedur IVL Koroner Pertama
- Program MBG Bukti Presiden Prabowo Berkomitmen Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat
- BKD Jabar: 400 Tenaga Non-ASN Belum Mendaftar PPPK Tahap 2
- Cerita Nelayan soal Pagar Laut: Dibangun Swadaya untuk Hadapi Abrasi dan Lindungi Tambak Ikan
- Pemerintah Dukung Partisipasi Indonesia di New York Fashion Week