JK: Belajar Jangan Hanya Jelang Ujian

jpnn.com - DEPOK--Meski ujian nasional (UN) bukan lagi menjadi standar penentu kelulusan siswa, namun pelaksanaannya harus tetap ada. Menurut Wapres Jusuf Kalla, hasil UN bisa mengukur standar mutu pendidikan, baik siswa, sekolah maupun nasional.
"Kita bisa maju kalau kita mau berusaha. Sama seperti UN, siswa bisa lulus kalau belajar keras. Kalau hanya santai-santai, bagaimana bisa maju mutu pendidikan kita," tegas JK saat memberikan sambutan di rembuk nasional 2015 di Pusdiklat Kemendikbud, Depok, Senin (30/3).
Dia menyebutkan, jika ada siswa yang mengalami stres saat menghadapi UN, itu lantaran tidak mau bekerja keras. Saat bersekolah, hanya santai dan hanya belajar jelang ujian.
"Tugas siswa itu belajar setiap saat, bukan nanti ujian. Kalau nanti ujian ya bisa stres lah. Ini yang harus diubah dari siswa kita. Semangat belajar siswa harus dipacu agar bisa santai saat UN tiba karena sudah siap mengerjakan soal-soalnya ," tegasnya. (esy/jpnn)
DEPOK--Meski ujian nasional (UN) bukan lagi menjadi standar penentu kelulusan siswa, namun pelaksanaannya harus tetap ada. Menurut Wapres Jusuf Kalla,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Berkat Edukasi PSN & TNI AU, Siswa SMK Berhasil Luncurkan Roket Amatir
- Panen Kritik, UI Beberkan Alasan Disertasi Bahlil Tidak Dibatalkan
- Global Infotech Solution Beri Beasiswa Kepada Para Siswa SMK IT di Jabodetabek
- President University dan INTI International University Malaysia Berkolaborasi di Bidang Teknik Sipil
- Sinergi Bakti Mulya 400 International School & Eka Hospital Cibubur dalam Semarak Ramadan
- Ini Solusi Wali Kota Agustina untuk Anak Kurang Mampu yang Tak Diterima di Sekolah Negeri