JK dan Erick Thohir Kunjungi Markas FIBA, Indonesia Siap Gelar Kejuaaran Dunia

Erick menambahkan, Sekjen FIBA Andreas Zagklis sangat antusias ketika menerima kedatangan JK dan rombongan.
FIBA sendiri berharap penunjukan Jakarta sebagai tuan rumah kejuaraan dunia akan membuat perkembangan olahraga bola basket di Indonesia semakin tinggi.
Erick menjelaskan, bola basket merupakan olahraga beregu nomor satu di ajang Olimpiade.
Karena itu, kata Erick, respons FIBA sangat positif ketika mengetahui bahwa pemerintah Indonesia mendukung kejuaraan dunia di Jakarta.
“Mereka juga memberikan dukungan penuh keinginan kita menjadi tuan rumah Olimpiade 2032 sekaligus berharap agar kesuksesan pelaksanaan kejuaraan dunia bola basket FIBA 2023 menjadi show case atau acuan bagi IOC dalam menentukan tuan rumah Olimpiade 2032 di sidang IOC tahun 2024,” lanjut Erick.
Anggota FIBA Central Board itu menambahkan, PB Perbasi segera menyiapkan timnas Indonesia yang mumpuni dan mampu bersaing dengan jago basket dari mancanegara. (jos/jpnn)
Indonesia terus menunjukkan komitmennya untuk menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia FIBA 2023.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- JK Puji Peran Prof Deby Vinski dalam Membawa Harum RI ke Panggung Kedokteran Dunia
- Pengakuan Erick Thohir setelah Timnas U-17 Indonesia Kalah Tebal dari Korut