JK Didoakan Ulama jadi Capres
Senin, 04 Juni 2012 – 19:27 WIB

JK Didoakan Ulama jadi Capres
JAKARTA -- Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) HM Jusuf Kalla, hanya bisa tersenyum saat para ulama mendoakan dirinya menjadi Calon Presiden (Capres) 2014 mendatang. Walau demikian, dirinya senang dengan hal itu. Dalam acara tersebut JK didoakan agar bisa menjadi presiden mendatang oleh para ulama yang tergabung dengan DMI. "Semoga beliau (Jusuf Kalla) menjadi RI-1 pada 2014 mendatang,” ucap mantan Wakil Ketua Umum DMI, Goodwill Zubir.
"Semua orang bisa mendukung. Alhamdulillah, semua orang bisa mendoakan. Kalau modal sosial saya pengalaman, kemampuan barangkali yang dinilai orang," terang JK, seusai menghadiri pertemuan Dewan Masjid Indonesia (DMI) di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Senin (4/6).
Menurutnya, acara tersebut tidak ada relevansinya dengan urusan politik. Ia menegaskan, acara itu murni ibadah. “Tidak ada hubungannya dengan politik, ini amal ibadah,” katanya.
Baca Juga:
JAKARTA -- Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) HM Jusuf Kalla, hanya bisa tersenyum saat para ulama mendoakan dirinya menjadi Calon Presiden
BERITA TERKAIT
- DPR Bahas RUU Kepariwisataan, Apa Misinya?
- Paslon Cecep - Asep Memenangi PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya
- Geruduk Bawaslu Bengkulu Selatan, Pendukung Suryatati-Ii Sumirat Tuntut Paslon 03 Didiskualifikasi
- BPOM-BPJPH Temukan 9 Pangan Olahan Mengandung Babi, Ade Rezki Dorong Kolaborasi Pengawasan
- Legislator Nilai Tak Lazim Penggunaan Pasal Perintangan Penyidikan Direktur JakTV
- AS Kritik QRIS-GPN, Marwan Demokrat Minta Pemerintah Berdiri Tegak pada Kedaulatan Digital