JK: Entrepreneur Tak Perlu Pendidikan Khusus
Kamis, 01 Maret 2012 – 01:13 WIB

JK: Entrepreneur Tak Perlu Pendidikan Khusus
JAKARTA - Mantan Wakil Presiden, Jusuf Kalla mengatakan memiliki jiwa kewirausahaan tak perlu menempuh pendidikan khusus. Buktinya kata dia, dua pemilik media besar Dahlan Iskan (Jawa Pos Group) dan Jakob Oetama (Kompas Gramedia) yang sama-sama berlatarbelakang pendidikan agama tapi menjadi entreprenuer yang mumpuni.
"Saya sering memberi contoh ketika diminta berbicara soal entreprenuer. Antara Pak Dahlan dan Pak Jakob bahwa tidak perlu ada pendidikan yang macam-macam dan pendidikan khusus," kata Jusuf Kalla ketika berbicara dalam peluncuran buku Ganti Hati karya Dahlan Iskan di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (29/2).
Baca Juga:
Pria yang akrab disapa JK ini mengatakan Dahlan dan Jakob adalah keduanya kuli tinta. "Keduanya kuli tinta memang, tapi sekarang bukan lagi kuli tinta karena yang dipake komputer. Tinggal bos media sekarang bukan kuli tinta lagi. Dua-duanya sekolah agama, tidak ada hubungannya dengan entrepreneur, dagang, tapi entrepreneurnya luar biasa," katanya.
JK mengatakan jiwa kewirausahaan tumbuh dari sebuah komitmen dan komunitas. "Kita bisa belajar dari sebuah komunitas," pungkasnya. (awa/jpnn)
JAKARTA - Mantan Wakil Presiden, Jusuf Kalla mengatakan memiliki jiwa kewirausahaan tak perlu menempuh pendidikan khusus. Buktinya kata dia, dua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja