JK: Hati-hati Mengembangkan Isu SARA

jpnn.com - SURABAYA - Calon wakil presiden, Muhammad Jusuf Kalla mengkritik isu yang berkembang dengan membawa nama agama. Hal ini kata JK adalah sesuatu yang sangat beresiko. Pasalnya, akan mengancam keutuhan negara.
Menurutnya, isu agama berpotensi memecah belah masyarakat Indonesia yang plural. Akibatnya, akan terjadi disintegrasi bangsa.
Hal tersebut ditegaskan JK menyikapi kampanye hitam yang kerap beredar dalam masyarakat. JK berharap elite politik agar menyadari diri untuk tidak membuat peta konflik dengan memanfaatkan isu SARA. Dia khawatir bangsa Indonesia akan terkotak-kotak dan akhirnya merugikan sendiri masyarakat.
"Saya bilang hati-hati mengembangkan isu SARA. Itu bisa membuat negara kacau. Apa mau negara ini kacau. Poso dan Ambon itu pernah kacau awalnya dipicu masalah begini, . Berpolitik lah yang santun. Itu akan lebih baik. Kasian masyarakat kalau korban lagi karena ada gelokak di masyarakat," katanya. (arm/fnc)
SURABAYA - Calon wakil presiden, Muhammad Jusuf Kalla mengkritik isu yang berkembang dengan membawa nama agama. Hal ini kata JK adalah sesuatu yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penyidik KPK Menggeledah 2 Kantor di Lingkungan Pemkab Musi Banyuasin, Ini Hasilnya
- Gubernur Pramono Instruksikan Buka Pintu Air Manggarai
- Langkah Mendes Yandri Berhentikan TPP Dinilai Bukan karena Like and Dislike
- Perumahan Bersubsidi Khusus Polri Dibangun di Banten, Kapolda: Anggota Kami Membutuhkan
- Kejagung Bantah Ada Dokumen Bocor yang Menyebut Keterlibatan Erick Thohir
- Bagaimana Kepastian THR untuk ASN? Sri Mulyani Sebut Nama Prabowo