JK Juga Soroti Sisminbakum
Kamis, 30 September 2010 – 16:21 WIB

JK Juga Soroti Sisminbakum
JAKARTA - Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla juga bicara soal kasus Sisminbakum. Menurut ketua PMI itu, kasus sistem administrasi badan hukum (Sisminbakum) harus dilihat dari pertama kali program ini digulirkan, yaitu saat pemerintahan almarhum Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur. Di internal kabinet Gus Dur pun, kata Adhie, tidak ada perdebatan. Saat itu, semua sepakat bahwa Sisminbakum dapat membantu banyak pihak dalam perizinan badan hukum perusahaan. Sisminbakum bahkan juga sudah disetujui DPR periode itu.Menurutnya,
“Jadi masalah ini harus dilihat sesuai aturan pada waktu itu,” ujar Jusuf Kalla di Jakarta.JK mengatakan kasus ini memang harus diselesaikan untuk mengetahui apakah ada pelanggaran, namun dia menandaskan jika tidak ada yang bersalah, maka tidak perlu memaksakan kasus ini dilanjutkan.
“Kalau tidak ada pelanggaran hukum, tentu tidak bisa dihukum. Diperiksa sesuai aturan undang-undang pada waktu itu,” tandasnya. Sebelumnya, juru bicara mantan Presiden Abdurrahman Wahid, Adhie Massardi, memastikan tidak ada masalah dalam proyek Sisminbakum, sampai ke pemerintahan Presiden Megawati Soekarnoputri.
Baca Juga:
JAKARTA - Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla juga bicara soal kasus Sisminbakum. Menurut ketua PMI itu, kasus sistem administrasi badan hukum
BERITA TERKAIT
- Yorrys Dukung Bahlil Menerapkan Pengelolaan Golkar Secara Modern
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres