JK Kembali Tersenyum
jpnn.com - JAKARTA – Wakil Presiden Jusuf Kalla kembali tersenyum, Kamis (10/9) pagi ini, setelah selama satu malam sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta. JK panggilan akrab Muhammad Jusuf Kalla ini dirawat di RSCM, Rabu (9/9) kemari.
Kepada wartawan yang telah menunggu di RSCM, pagi ini, JK mengaku kelelahan sehingga dibawa ke rumah sakit.
“Kemarin terlalu capek ya sekalian habis ceramah langsung ke sini aja. Wapres kan manusia biasa, bisa sakit juga,” ujar JK sambil tersenyum di RSCM, Jakarta, Kamis pagi ini (10/9). Tampak mendampingi JK, antara lain Menteri Agraria Ferry Mursyidan Baldan dan pegawai protokol Wapres.
JK membenarkan adanya pemasangan ring untuknya. Namun, hal ini dianggapnya biasa saja. “30 menit juga selesai,” kata JK sambil tertawa.
Menurut JK, tidak ada kesulitan tim medis RSCM dalam perawatannya. Saat ini, JK dibawa kembali ke rumah dinasnya di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat.(flo/jpnn)
JAKARTA – Wakil Presiden Jusuf Kalla kembali tersenyum, Kamis (10/9) pagi ini, setelah selama satu malam sempat menjalani perawatan di Rumah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- CropLife Apresiasi Polres Subang yang Ungkap Peredaran Sarana Pertanian Palsu
- Warga Citra Garden Sebut Kualitas Air Jauh Lebih Bersih, Enak
- Level Up DPC Peradi Jakbar: Penggunaan Teknologi Rekayasa Genetika Harus Sesuai Aturan
- Bareskrim Diminta Bebaskan Tersangka yang Menang Gugatan Praperadilan
- Eks Bupati Tangerang Pastikan Pagar Laut Sudah Ada Jauh sebelum PIK 2
- Temui Anggota PPUU DPD RI Lia Istifhama, FM3 Bahas Dampak Sosial Ekonomi Reklamasi Pesisir Surabaya