JK Kembali Tersenyum
jpnn.com - JAKARTA – Wakil Presiden Jusuf Kalla kembali tersenyum, Kamis (10/9) pagi ini, setelah selama satu malam sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta. JK panggilan akrab Muhammad Jusuf Kalla ini dirawat di RSCM, Rabu (9/9) kemari.
Kepada wartawan yang telah menunggu di RSCM, pagi ini, JK mengaku kelelahan sehingga dibawa ke rumah sakit.
“Kemarin terlalu capek ya sekalian habis ceramah langsung ke sini aja. Wapres kan manusia biasa, bisa sakit juga,” ujar JK sambil tersenyum di RSCM, Jakarta, Kamis pagi ini (10/9). Tampak mendampingi JK, antara lain Menteri Agraria Ferry Mursyidan Baldan dan pegawai protokol Wapres.
JK membenarkan adanya pemasangan ring untuknya. Namun, hal ini dianggapnya biasa saja. “30 menit juga selesai,” kata JK sambil tertawa.
Menurut JK, tidak ada kesulitan tim medis RSCM dalam perawatannya. Saat ini, JK dibawa kembali ke rumah dinasnya di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat.(flo/jpnn)
JAKARTA – Wakil Presiden Jusuf Kalla kembali tersenyum, Kamis (10/9) pagi ini, setelah selama satu malam sempat menjalani perawatan di Rumah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi
- Unilever Sebut Inklusi, Kesetaraan, dan Keragaman Kunci Bisnis Berkelanjutan
- Kapolri Ajak Pemuda Muhammadiyah Berantas Judi Online & Polarisasi Pilkada Serentak