JK: KTI Lebih Maju dari Kawasan Barat
Senin, 14 November 2011 – 12:02 WIB
KENDARI - Lima tokoh nasional masing-masing Jusuf Kalla (mantan Wapres), Mahfud MD (Ketua MK), Ryaas Rasyid (Anggota Wantimpres), DR Darmono SH (Wakajagung) dan Komjen Sutarman (Kabareskrim Polri) benar-benar kompak menghadiri undangan Universitas Haluoleo. Kelimanya hadir dalam tiga gelombang pada hari yang sama. Seminar yang juga dihadiri sejumlah bupati di Indonesia ini telah memberikan banyak pencerahan dan informasi penting buat setiap yang hadir. Setiap tokoh memaparkan materi sesuai bidang masing-masing. Misalnya, dalam kesempatan ini, salah satu penjelasan JK bahwa, Sultra termasuk daerah-daerah lain di kawasan timur Indonesia (KTI) tak boleh lagi disebuat tertinggal dari kawasan barat Indonesia.
Yang lebih dulu hadir adalah Ryaas Rasyid menyusul JK dan Mahfud. Menjelang siang, Darmono dan Komjen Sutarman yang masuk auditorium Unhalu, tempat pelaksanaan seminar nasional. "Kehadiran beliau-beliau ini adalah rahmat. Ini jarang terjadi. Terimakasih dan ini kami anggap suatu kehormatan bagi Unhalu," tutur Rektor Unhalu, Prof DR Usman Rianse.
Dalam seminar ini, turut pula Gubernur Sultra, Nur Alam, dua mantan anggota DPR-RI Habil Marati dan La Ode Djeni Hasmar dan tentu saja para guru besar Unhalu.
Baca Juga:
KENDARI - Lima tokoh nasional masing-masing Jusuf Kalla (mantan Wapres), Mahfud MD (Ketua MK), Ryaas Rasyid (Anggota Wantimpres), DR Darmono SH (Wakajagung)
BERITA TERKAIT
- Pemkot Pekanbaru Mengalami Kendala Pindahkan 277 Pengungsi Rohingya
- Pj Bupati Mimika Perintahkan Perbaikan Fasilitas RS Waa Banti Tembagapura
- Bupati Mimika Jelaskan Terkait Demo Aliansi Pemuda Amungme soal Perekrutan CPNS
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Dapat Bantuan 500 Kg Ikan Segar
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani