JK Naik Becak ke Lokasi Kampanye
Kamis, 26 Maret 2009 – 07:14 WIB
SEMARANG - Agar kampanye terbuka tidak monoton, pimpinan dan tokoh partai harus punya kiat khusus. Misalnya, Ketua Umum DPP Partai Golkar Jusuf Kalla kemarin mencoba menarik perhatian publik Semarang dengan naik becak menuju lokasi kampanye di Simpang Lima.
JK bersama istrinya, Mufidah Kalla, naik becak dari Hotel Santika yang berjarak sekitar 300 meter dari Lapangan Simpang Lima. Tentu saja pemandangan tak lazim itu menarik perhatian masyarakat di sekitar Simpang Lima. JK dan Mufidah pun melambai-lambaikan tangan ke arah massa yang memanggil-manggil dirinya.
Baca Juga:
Sampai di lokasi kampanye, JK memberikan uang Rp 100 ribu kepada pengayuh becak. ''Ini ongkos becaknya ya, bukan money politics,'' ujarnya.
Di depan ribuan warga yang memadati Lapangan Simpang Lima, JK menyampaikan bahwa Partai Golkar merupakan partai yang memiliki pengalaman dan kemampuan terbaik. Jika Partai Golkar bisa memimpin bangsa dengan memenangi pemilu, kemajuan bangsa akan dicapai lebih cepat.
SEMARANG - Agar kampanye terbuka tidak monoton, pimpinan dan tokoh partai harus punya kiat khusus. Misalnya, Ketua Umum DPP Partai Golkar Jusuf Kalla
BERITA TERKAIT
- Punya Rekam Jejak Baik, Ridwan Kamil Didukung Belasan Komunitas Tionghoa
- Konon, Ada Pengerahan Aparat di Pilkada demi Menangkan Calon yang Didukung Jokowi
- Kapolres Siak Ajak Jemaat Gereja HKBP Zamrud Dayun Wujudkan Pilkada Damai
- Ketum GPMI Tolak Sikap Anies di Pilgub Jakarta 2024, Begini Alasannya
- Kipasan Optimistis Ridwan Kamil-Suswono Utamakan Keserasian Hubungan Antaretnis
- Halmahera Timur Siap Menjadi Lumbung Pangan, Farrel Adhitama Punya Strategi Jitu