JK Pamer Pantun Ciptaan Sendiri

JK Pamer Pantun Ciptaan Sendiri
JK Pamer Pantun Ciptaan Sendiri

jpnn.com - JAKARTA - Calon wakil presiden (Cawapres) Jusuf Kalla (JK) mencoba membuat suasana debat menjadi lebih santai lewat pantun. Dengan bangga, JK katakan bahwa ia sengaja membuat pantun untuk dibacakan saat debat.

"Buat sendiri dong. Saya buat tadi sore," ujar JK saat menggelar jumpa pers di Hotel Bidakara, Jakarta, Minggu (29/6) malam.

Agar tak lupa, JK menulis pantun ciptaannya pada secarik kertas yang kemudian dia simpan di kantong jasnya. Bahkan ia sempat menunjukkan hasil karyanya itu pada awak media. 

"Ini saya tulis sendiri tadi," seru dia sembari menunjukkan kertas yang dimaksud.

Berikut pantun yang tadinya ingin dibacakan JK dalam kata penutup debat antar cawapres. (chi/jpnn)

Manis rasanya buah delima
Masak sebiji di celah daun
Budi guru saya terima
Jadi kenangan bertahun-tahun

Dari Pekanbaru lewat kelok sembilan
Di Bukittinggi makan Kapau berdua
Jangan lupa ke TPS tanggal sembilan
Untuk Indonesia makmur pilih nomor dua


JAKARTA - Calon wakil presiden (Cawapres) Jusuf Kalla (JK) mencoba membuat suasana debat menjadi lebih santai lewat pantun. Dengan bangga, JK katakan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News