JK: PSSI Jangan Macam-Macam

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla meminta PSSI menaati semua peraturan yang dibuat pemerintah, setelah JK, karib sapaan wapres, mendorong SK Menpora dicabut.
Hal ini disampaikan JK usai bertemu Menpora Imam Nahrawi, Wakil Ketua Umum PSSI Hinca Panjaitan, Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Rita Subowo, dan mantan Ketua Umum PSSI Agum Gumelar di Istana Wapres, Senin (25/5).
"Harus sesuai aturan. Jangan macam-macam. Pengaturan pemain dan sebagainya. Masih banyaklah. Sesuai aturan aja," ujar JK.
Wapres juga memastikan tim transisi Menpora tidak akan dibubarkan. Tim tersebut, kata JK, akan ikut mengawasi kerja PSSI.
Soal izin pertandingan, juga akan diberikan kembali setelah PSSI resmi aktif kembali. "Setelah itu direvisi maka tentu otomatis polisi sudah mengizinkan, maka selesailah itu persoalan. Kembali normal," imbuh JK.
Hingga saat ini, keputusan resmi mengenai pencabutan SK Menpora, masih dibahas Menteri Imam bersama Presiden Joko Widodo. (flo/jpnn)
JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla meminta PSSI menaati semua peraturan yang dibuat pemerintah, setelah JK, karib sapaan wapres, mendorong SK Menpora
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi